Macam-Macam Badan Usaha

Penguasaha, kata tersebut merupakan kata favorit masyarakat Indonesia sekarang ini, khususnya remaja. Menjadi pengusaha yang berhasil merupakan suatu kebanggaan tersendiri, dan tentunya hasilnya sebanding dengan kerja keras yang kita lakukan. Bagaimana ya cara agar usaha kita lebih dikenal masyarakat ? Apa saja bentuk badan usaha ? yukk kita bahas. Usaha, ngomong usaha pasti kaitanya ke bisnis dan setiap bisnis itu berbeda. Pertama saya jelaskan dulu jenis-jenis badan usaha, umumnya ada 4 yaitu : 1. Perusahaan perorangan perusahaan perorangan artinya perusahaan yang dimiliki oleh 1 orang, biasanya usaha ini bisnis kecil misal usaha konveksi, sablon, dsb. Dalam usaha perorangan tidak ada pemisahan modal antara kekayaan pribadi dengan perusahaan. 2. Firma Persekutuan antara dua orang atau lebih dengan bersama untuk melaksanakan usaha, umumnya dibentuk oleh orang-orang yang memiliki Keahlian sama atau seprofesi dengan tanggungjawab masing-masing anggota tidak terbatas, laba ataupun kerugian akan ditanggung bersama. 3. CV Apa itu CV? CV mempunyai arti Perseroan Komanditer adalah bentuk perjanjian kerjasama berusaha bersama antara 2 (dua) orang atau lebih, dengan AKTA OTENTIK sebagai AKTA PENDIRIAN yang dibuat dihadapan NOTARIS yang berwenang. Para pendiri perseroan komanditer terdiri dari PESERO AKTIF dan PERSERO PASIF yang membedakan adalah tanggungjawabnya dalam perseroan. 4. PT Bentuk badan usaha PT adalah bentuk perusahaan yang paling populer dalam bisnis dan paling banyak digunakan oleh para pelaku bisnis di Indonesia dalam menjalankan kegiatan usaha diberbagai bidang. Selain memiliki landasan hukum yang jelas seperti yang diatur dalam Undang-undang Nomor 40 Tahun 2007 Perubahan atas Undang-undang Nomor 1 Tahun 1995 tentang PERSEROAN TERBATAS bentuk PT ini juga dirasakan lebih menjaga keamanan para pemegang saham/pemilik modal dalam berusaha. oke segitu aja teorinya xD. Lanjut di tulisan selanjutnya... sumber : http://organisasi.org/bentuk_jenis_macam_badan_usaha_organisasi_bisnis_perusahaan_pengertian_dan_definisi_ilmu_sosial_ekonomi_pembangunan http://id.wikipedia.org/wiki/Jenis_badan_usaha

0 Response to "Macam-Macam Badan Usaha"

Posting Komentar